Shin Tae-yong Masih di Korsel, PSSI Minta Segera Balik ke Indonesia

Jakarta – PSSI meminta Shin Tae-yong segera balik ke Indonesia. Hal itu agar sang pelatih bisa memulai persiapan buat Timnas Indonesia ke Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Shin Tae-yong pulang pttogel ke Korea Selatan selepas mengantar Indonesia lolos dari Ronde 2. Kantor berita Yonhap melaporkan sang pelatih sudah berada di Negeri Ginseng sejak 14 Juni.

Itu berarti sudah lebih dari tiga pekan Shin Tae-yong meninggalkan Indonesia. Di sisi lain, Indonesia sudah ditunggu Ronde 3 yang akan digelar mulai September mendatang.

Jika kembali ke Indonesia, Shin Tae-yong bisa memantau pemain-pemain di gelaran Liga 1 2024/25 yang rencananya dimulai Agustus nanti. Ada juga Piala Presiden 2024 yang akan dimulai 20 Juli nanti dan kabarnya hanya akan diikuti delapan klub saja.

“Iya, kita minta secepatnya kembali ke Indonesia untuk persiapan yang tanggal 5 dan 10 September. Semoga pada saat Piala Presiden mudah-mudahan sudah ada,” ujar Sekjen PSSI Yunus Nusi kepada wartawan.

“Sembari dia bisa melihat lagi pemain-pemainnya untuk Timnas Indonesia,” ujarnya menambahkan.

Di Ronde 3, Indonesia masuk Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, China, dan Bahrain. Indonesia dijadwalkan bertanding ke Arab Saudi pada 5 September, lalu menjamu Australia pada 10 September.

Tidak ada jeda internasional alias FIFA Matchday sebelum September. Itu artinya Indonesia harus maksimal mempersiapkan diri menyambut dua laga pertama Ronde 3.

Shin Tae-yong sebelumnya sudah memperpanjang kontrak sebagai pelatih Indonesia. Jika tak ada aral melintang, ia akan bertahan hingga 2027.

Sumber Artikel : shopee88.id